Kepada pemilik usaha pariwisata lainnya, Tjok Bagus berpesan agar tak ada lagi kejadian serupa. Apalagi di tengah upaya Pemprov Bali memulihkan pariwisata.
"Ya tentu harapannya semua usaha pariwisata harus punya standar operasional dan prosedur yang jelas, lalu melihat kenyamanan dan keamanan. Karena kita ketahui bersama hampir 2,5 tahun hotel tidak dikunjungi, sehingga perlu mengecek semua fasilitas sarana prasarana yang ada di hotel," ujarnya.[zbr]