Tim SAR sebelumnya melakukan pencarian setelah menerima laporan kehilangan dari orang tua Ketut Ganes.
Remaja tersebut diketahui melakukan pendakian bersama tiga temannya sejak Minggu (29/6/2025) sekitar pukul 04.30 WITA dari jalur Pujungan.
Baca Juga:
Dinkes Temukan 23 Remaja Bali Terjangkit Diabetes, Didorong Terapkan Gaya Hidup Sehat
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar, I Nyoman Sidakarya, mengungkapkan bahwa laporan awal diterima pada Senin dini hari pukul 02.15 WITA.
"Ibu-nya melaporkan bahwa anaknya berpamitan untuk melakukan pendakian di Gunung Batukaru bersama tiga teman lainnya, satu orang pria dan dua orang wanita," jelasnya.
Pada Minggu siang pukul 11.00 WITA, ayah Ketut Ganes sempat berkomunikasi via telepon, namun setelah itu mereka tidak bisa lagi dihubungi.
Baca Juga:
Soal Kapolres Belawan Tembak Pemuda Tawuran di Tol Belmera, MUI Angkat Bicara
Tim Rescue Pos SAR Buleleng pun dikerahkan dengan enam personel menuju lokasi dan mulai mendaki pada pukul 04.45 WITA dari Desa Pujungan, setelah berkoordinasi dengan BPBD Tabanan, Polsek Pupuan, serta pemandu lokal.
Pagi harinya, sekitar pukul 07.40 WITA, kabar baik datang dari pihak keluarga yang mengonfirmasi bahwa para pendaki dapat dihubungi kembali dan berada di wilayah Wanagiri Kauh.
"(Para pendaki) kembali bisa dihubungi dan mengatakan bahwa mereka ada di daerah Wanagiri Kauh dan rencananya akan kembali ke Pujungan," kata Sidakarya.