WahanaNews-Bali | Kebakaran melanda rumah kontrakan penjual mainan dan jasa odong-odong di lingkungan Loloan Timur RT 01, Kelurahan Loloan Timur, Jembrana, Bali.
Total kerugian akibat kebakaran tersebut, diperkirakan mencapai Rp 70 juta. Seluruh dagangan serta dua unit odong-odong milik Sihat (35) hangus terbakar.
Baca Juga:
Pemadam Kebakaran Trenggalek Padamkan Api yang Melahap Gudang Cengkeh Watulimo
"Balon serta mainan-mainan dagangan saya yang lain dan dua unit odong-odong hangus terbakar. Satu pun barang tidak bisa diselamatkan, hanya baju yang menempel di badan saja yang selamat," kata Sihat dilansir detikBali, Senin (6/3/2023).
Sihat menuturkan sedang menjenguk temannya yang sakit saat rumah kontrakannya itu dilanda kebakaran. Sihat mendapat kabar bahwa rumahnya terbakar dari anaknya. "Saat saya sampai di rumah, api sudah besar," jelasnya.
Menurut Sihat, anaknya saat itu baru pulang dari tempat kerja. Saat sedang menghitung uang di dalam kamar, tiba-tiba terdengar suara letupan. Tak lama kemudian, listrik di rumah kontrakan itu mati dan tiba-tiba muncul api hingga akhirnya berkobar.
Baca Juga:
Saat Ibadah, Gereja Pentakosta Lau Mil Dairi Terbakar
Sihat sangat terpukul dengan kejadian itu. Sebab, satu-satunya sumber penghasilannya sudah tidak ada yang tersisa.
"Bahkan uang hasil odong-odong yang dihitung anak saya ditinggal di rumah dan ikut terbakar," kata Sihat.
Dilansir detikBali, kepolisian sudah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) untuk menyelidiki penyebab pasti kebakaran tersebut.