Jaya Negara berharap, penghargaan yang didapat Desa Tegal Harum ini dapat menjadi motivasi kepada desa desa lain khususnya di Kota Denpasar untuk terus bekerja keras dan memberikan yang terbaik bagi masyarakat,
"Mari kita terus bersatu dan bekerja sama demi masa depan yang lebih gemilang bagi kota ini. Terima kasih kepada semua yang telah mendukung dan berpartisipasi dalam perjalanan kita ini. Teruslah berjuang dan berkarya," katanya.
Baca Juga:
Bank Indonesia Bali Catat Kenaikan Indeks Keyakinan Konsumen Ekonomi Pulau Dewata September 2024
Perbekel (kades) Desa Tegal Harum I Komang Adi Widiantara mengatakan capaian Desa Tegal Harum tersebut berkat peran serta masyarakat, Pemerintah Kota Denpasar dan seluruh OPD karena sudah selalu sigap terhadap pengembangan desa.
Lomba ini menjadi motivasi untuk terus mengembangkan potensi yang ada sehingga mampu memberikan kemanfaatan optimal bagi masyarakat.
"Keberhasilan suatu pemerintahan dan pembangunan tetap harus ada partisipasi dari masyarakat sehingga apa yang kita programkan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat," katanya.
Baca Juga:
Diduga Terlibat Prostitusi, Imigrasi di Bali Usir WNA Uganda
Widiantara juga berharap pihak desa tetap berperan aktif dalam peningkatan pelayanan kepada masyarakat serta terus mendukung pembangunan khususnya di Kota Denpasar.
[Redaktur: Amanda Zubehor]