Bali.WahanaNews.co| Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengungkapkan bahwa kelanjutan proyek Light Rail Transit (LRT) Bali ditargetkan groundbreaking atau peletakan batu pertama pada September 2024.
"LRT kita harapkan groundbreaking bulan September tahun ini," kata Budi Karya, di Hotel Four Season Jakarta, belum lama ini.
Baca Juga:
Antisipasi Kepadatan, Menhub Imbau Pemudik Pulang pada Jumat atau Sabtu ini
Dalam rencana besarnya lanjut Budi Karya Sumadi, LRT Bali akan terbentang dari Bandara Ngurah Rai sampai ke Mengwi, meski di tahapan awalnya, kereta ini baru akan tersambung dari bandara sampai ke Kuta.
"Kita akan bangun LRT, dari bandara ke Kuta, Legian, lalu sampai Mengwi. Tapi yang kali ini, bandara sampai ke Kuta dulu. Kan yang masif yang ke arah Kuta ya," ujarnya dilansir detikcom.
Budi Karya menjelaskan, pembangunan LRT Bali Tahap 1 akan didukung oleh dana pinjaman (loan) dari Korea Selatan, namun berapa besar pinjamannya tak dirinci Menhub Budi Karya Sumadi.
Baca Juga:
Panglima TNI Tinjau Puncak Arus Mudik Di Stasiun Pasar Senen
Menurut dia, Negeri Ginseng itu juga telah berkomitmen untuk melakukan feasibility study (fs) alias studi kelayakan proyek.
"Kalau yang tahap pertama kita dapat loan, sama dengan skemanya MRT. Pemerintah daerah dan pemerintah pusat yang menanggung loan itu. Dari Korea Selatan," jelasnya.
Sebagai tambahan informasi, sebelumnya Budi Karya pernah menjelaskan porsi tanggung jawab proyek ini. Pemerintah daerah Bali akan menjadi pemegang saham mayoritas sebesar 51%. Sementara untuk pemerintah pusat akan memegang sebanyak saham 49%.