"Saat ini downloader PLN Mobile di provinsi Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, dan Sulawesi Barat adalah sebanyak 604.975 pengguna," ungkapnya.
Mantan pemain timnas Zulkifli Syukur pun mengajak masyarakat Makassar agar dapat mengunduh aplikasi PLN Mobile.
Baca Juga:
Diskon Listrik 50 Persen Kembali Diberlakukan, Ini Syarat dan Cara Cek Penerimanya
Dia berharap dengan PLN Mobile Futsal Competition UP3 Makassar Selatan ini dapat menjadi ajang untuk silaturahmi dan menjaga kebugaran.
"Kemudahan layanan PLN kini bisa didapatkan melalui aplikasi PLN Mobile, ayo masyarakat khususnya di Kota Makassar kita download aplikasinya," tandas Zulkifli.
Kompetisi futsal ini sendiri diadakan pada 16 - 17 Juli 2022 di Lapangan Futsal Goro, Kota Makassar.
Baca Juga:
PLN Rayakan Hari Kebangkitan Nasional dengan Promo Tambah Daya Listrik Hemat 50%!
Dengan tajuk "PLN Mobile Futsal Competition UP3 Makassar Selatan," kompetisi tersebut diikuti oleh 32 tim dari BUMN, BUMD, dan instansi di Sulawesi Selatan khususnya di Kota Makassar. [dny]