WahanaNews-Bali | Pengacara Adam Deni, Machi Ahmad, mengatakan kini I Gede Ari Astina alias Jerinx SID sempat tertekan dan mencoba melakukan bunuh diri.
Menurut Machi, pihaknya mendapatkan video yang memperlihatkan Jerinx dalam kondisi depresi.
Baca Juga:
Jerinx SID Divonis Satu Tahun Penjara, Begini Kata Sang Istri
Diketahui, Jerinx SID tengah dilaporkan ke pihak kepolisian akibat pengancaman melalui media elektronik kepada Adam Deni.
"Waktu laporan di SPKT pada 7 Desember itu, saudara dari pihaknya J, saya nggak sebut siapa itu memberikan video bahwa J itu saking pengen ketemu Adam, itu dia memberikan setidaknya meminta bantuan untuk difasilitasi bertemu kuasa hukum saya. Dia memberikan cuplikan video, dia dalam dugaan ingin sampai bunuh diri," kata Machi di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (10/1/2022).
Adam Deni mengatakan video itu masih disimpan pihaknya. Dalam video itu, dia melihat ada bekas jeratan tali di leher Jerinx.
Baca Juga:
Laporan Adam Deni Terhadap Pengacara Jerinx Dihentikan Polisi
"Kita simpan videonya. (Ada) bekas tali di lehernya. Makanya saya iba," ujar Adam Deni.
Video itulah yang kemudian membuat Adam Deni merasa tergerak untuk mencoba mediasi dengan Jerinx. Namun, mediasi itu berakhir buntu hingga Jerinx akhirnya ditetapkan sebagai tersangka.
Jerinx kini telah ditetapkan sebagai tersangka kasus pengancaman. Jerinx juga masih menjalani persidangan di PN Jaksel terkait kasus tersebut.
Pengacara Jerinx Ikut Dipolisikan
Usai perseteruannya dengan Jerinx selesai, Adam Deni kini berseteru dengan pengacara Jerinx, Sugeng Teguh Santoso.
Perseteruan itu bermula dari tudingan Sugeng yang menyebut Adam Deni meminta uang Rp 10 miliar agar bersedia mencabut laporan.
"Hari ini saya mendampingi klien membuat laporan di SPKT Polda Metro Jaya terhadap orang yang diduga mencemarkan dan melakukan fitnah terhadap klien saya dengan inisial STS. Itu dia kurang-lebih sebagai kuasa hukum dari saudara J," kata pengacara Adam Deni, Machi Ahmad, di Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (7/12/2021).
Maachi mengatakan telah menyerahkan beberapa alat bukti dalam laporan tersebut. Bukti itu di antaranya berupa tangkapan layar dan rekaman layar.
"Ada bukti-bukti percakapan siapa yang aktif menghubungi beberapa kali dan terkesan merengek-rengek ketemu klien saya untuk difasilitasi. Tapi saat sudah difasilitasi, dia melempar isu-isu panas," terang Machi Ahmad.
Hari ini Adam Deni diperiksa sebagai pelapor. Sejumlah barang bukti diserahkan kepada penyidik.
Pihak Adam Deni membantah tindakan pemerasan tersebut. Adam Deni bahkan memberikan bukti percakapan kekasihnya dengan Nora Alexandra, istri Jerinx.
Dalam percakapan itu memuat Nora yang menawarkan sejumlah kompensasi kepada Adam Deni agar mencabut laporannya.
"Kita tadi menyerahkan barang bukti berupa capture-an chat istri dari J kepada pacar saya yang berkata J akan memberikan kompensasi kepada saya. Jadi saya ingin tegaskan di sini yang ingin memberikan kompensasi dan menawarkan berbentuk uang dan tanah adalah pihak J bukan dari kami," jelas Adam Deni.
Lebih lanjut Adam Deni pun membantah tudingan pengacara Jerinx yang menyebutnya dibekingi sosok 'bos besar'.
Adam Deni meminta pengacara Jerinx membuktikan tiap tuduhannya tersebut.
"Itu biarkan dia yang membuktikan ucapan-ucapan dia. Jadi kalau dari kita nggak ada, biar dari dia yang membuktikan aja semuanya. Bisa atau tidak membuktikan, kalau emang nggak bisa cuma modal bacot itu aja," kata Adam Deni. [dny]