WahanaNews-Bali | Tampil impresif di piala AFF 2020, Witan Sulaeman dikabarkan akan direkrut oleh salah satu klub Liga Slovakia, FK Senica yang tertarik kepada pemain timnas Indonesia itu. Bahkan, klub yang diperkuat Egy Maulana Vikri itu juga dikabarkan telah memulai negosiasi untuk merekrut Witan Sulaeman
Sinyal ketertarikan FK Senica terhadap raja assist di Piala AFF 2020 itu mengencang pada Kamis (13/1/2022). Melalui Twitter, FK Senica memberikan kode dengan mengunggah huruf "W" dan berlatar belakang bendera Indonesia.
Baca Juga:
Timnas Indonesia Hadapi Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Putaran Ketiga
Namun, Dusan Bogdanovic selaku agen Witan tidak mengiyakan kepindahan sang pemain dari Lechia Gdansk ke FK Senica.
"Mungkin itu inisial yang bisa saja welcome (selamat datang) untuk Egy Maulana Vikri," ucap Dusan Bogdanovic dilansir dari BolaSport.com.
"Saya minta maaf karena saya bukan admin Instagram FK Senica," katanya menambahkan. Ketika Dusan Bogdanovic tampak menepis kabar tersebut, FK Senica jutru menguatkan sinyal akan merekrut Witan Sulaeman.
Baca Juga:
Kababek TNI Tutup Open Tournamen Sepak Bola Piala Panglima TNI 2024
Pada Sabtu (15/1/2022) dini hari WIB, FK Senica mengunggah huruf "I" dan masih dengan background bendera Indonesia, yang seolah mempertegas kedatangan Witan Sulaeman.
Sementara itu, sebelum kode tambahan dari kubu Slovakia tersebut muncul, Dusan Bogdanovic menegaskan status Witan Sulaeman masih milik Lechia Gdansk.
Dusan Bogdanovic memang tidak membantah bahwa FK Senica tertarik terhadap winger berusia 20 tahun itu. Namun, karena Witan masih terikat kontrak dengan Lechia Gdansk hingga Juni 2023, setidaknya klub peminat hanya bisa meminjam sang pemain.
"Witan Sulaeman saat ini masih menjadi pemain Lechia Gdansk," tutur Dusan Bogdanovic. "Kemarin kan saya sudah bilang ada banyak tim yang meminta Witan Sulaeman untuk meminjam salah satunya FK Senica," ucapnya
"Sampai saat ini kami belum resmi pinjamkan Witan Sulaeman dari Lechida Gdansk ke klub lain," jelas pria yang juga agen Egy Maulana Vikri itu.
Jika transfer ke FK Senica terwujud, Witan Sulaeman akan berduet dengan kompatriotnya Egy Maulana Vikri. Egy Maulana Vikri dikabarkan sudah setuju dengan opsi perpanjangan kontrak 1,5 tahun bersama FK Senica. [dny]